Selasa, 10 Oktober 2023
Bertempat di Bale Gong Pura
Labuhan Aji Desa Temukus, dilaksanakan Rapat Koordinasi terkait Karya Nyanggra Ida Bhatara
Pengulu Mesucian di Pura Labuhan Aji Desa Temukus, yang dihadiri Muspika,
Puskesmas Banjar 1, Kelian Adat Temukus, Cempaga dan Gobleg serta panitia.
Rapat dibuka oleh Camat Banjar,
I Made Mardika, SE., dengan proses diskusi yang menghasilkan simpulan yakni untuk
Seksi Keamanan baik dari Pecalang dan Pol PP Kecamatan yang dikoordinir oleh Polsek Banjar dan Koramil Banjar membagi tugas sesuai
wilayah pengamanan, agar tidak tumpang tindih, sehingga keamanan dapat terjaga di semua wewidangan areal Pura Labuhan Aji.
Pada kesempatan ini juga Camat
Banjar menghimbau kepada Panitia Karya untuk bekerjasama sesuai dengan komitmen, dan
tugas masing-masing baik dari sisi keamanan maupun kesehatan untuk
menyukseskan pelaksanaan karya supaya dapat
berjalan dengan tertib, aman dan lancar, serta pemedek dapat melaksanakan persembahyangan dengan nyaman. Untuk
memperlancar lalu lintas mengingat Pura Labuhan Aji terletak tepat di pinggir
jalan raya umum, maka diharapkan untuk akses jalan menuju pura disterilkan guna
memperlancar jalur evakuasi dalam penanganan kesehatan serta demi kelancaran
lalu lintas besama.
#KCBpastibisa
#banggamelayanibangsa
# KaryaNyanggraIdaBhataraPenguluMesucian