Temukus, 28 April 2025 — Bertempat di Wantilan Kantor Desa Temukus, Kecamatan Banjar, telah dilaksanakan Musyawarah Desa (Musdes) terkait Penetapan Perubahan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Desa Tahun 2025 sekaligus Penetapan Program Ketahanan Pangan Desa Temukus. Acara ini dihadiri langsung oleh Camat Banjar, I Made Mardika, SE, yang didampingi oleh staf pembangunan Kecamatan Banjar.
Turut hadir dalam musyawarah tersebut Kepala Puskesmas Banjar I, Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Temukus, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), para Kepala Dusun se-Desa Temukus, tokoh masyarakat, serta perwakilan Subak Desa Temukus.
Acara dibuka dengan ucapan pangenjali umat "Om Swastiastu" yang disampaikan oleh Camat Banjar. Dalam sambutannya, I Made Mardika menekankan pentingnya program ketahanan pangan bagi keberlanjutan kesejahteraan masyarakat desa.
"Tujuan Musyawarah Desa ini adalah untuk membahas dan menyepakati program ketahanan pangan yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Temukus," ujar Camat Banjar.
Beliau juga menyampaikan beberapa fokus utama program ketahanan pangan yang akan dikembangkan, yakni:
Pengembangan pertanian dengan penggunaan teknologi modern dan ramah lingkungan.
Pengembangan peternakan untuk meningkatkan hasil produksi ternak secara berkelanjutan.
Pengembangan perikanan dengan pendekatan teknologi yang inovatif.
Pengelolaan pangan melalui pembangunan sistem penyimpanan dan distribusi pangan yang lebih efektif.
Selain itu, I Made Mardika juga mengajak seluruh masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam program ini dengan cara mengikuti pelatihan, mengembangkan usaha berbasis pertanian, peternakan, dan perikanan, serta mengelola pangan secara bijaksana dan ramah lingkungan.
"Terima kasih atas perhatian dan partisipasi kita semua. Mari kita bekerja sama untuk meningkatkan ketahanan pangan di desa kita dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat," pungkasnya.
Musyawarah Desa ini menjadi langkah awal yang strategis bagi Desa Temukus dalam memperkuat ketahanan pangan dan mendorong kemandirian ekonomi masyarakat di masa depan.(pas)