(0362) 92503
banjar@bulelengkab.go.id
Kecamatan Banjar

DALAM RANGKA HUT BAYANGKARA KE 75 DILAKSANAKAN VAKSINASI MASAL DI DESA MUNDUK

Admin banjar | 21 Juni 2021 | 149 kali

Kegiatan Bakti Sosial yang digelar Polres Buleleng Polsek Banjar dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara Ke-75, dengan mengadakan kegiatan Vaksinasi Covid-19 secara massal di wilayah Kecamatan Banjar telah selesai dilaksanakan pada Senin (21/6/2021).
Kegiatan Vaksinasi Massal yang digelar terpusat di Kantor Desa Munduk Kecamatan Banjar tersebut berhasil menargetkan sebanyak 900 warga masyarakat umum sebagai penerima Vaksin Covid-19.
Kapolsek Banjar KOMPOL Made Agus Dwi Wirawan, S.H., M.H., yang dikonfirmasi selesai kegiatan mengatakan "Hari ini Kami telah selesai melaksanakan kegiatan Vaksinasi Massal dibantu dari Aparatur Desa Munduk. Kegiatan Vaksinasi Massal yang digelar ini merupakan wujud implementasi dari program Pemerintah dalam memutus Penyebaran Covid-19," ucap Kapolsek.
"Kegiatan ini juga merupakan bagian dari rangkaian HUT Bhayangkara Ke-75 yang akan jatuh pada tanggal 1 Juli 2021.
"Kami berharap kepada seluruh warga masyarakat agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan walaupun sudah melaksanakan Vaksinasi," pungkasnya.