(0362) 92503
banjar@bulelengkab.go.id
Kecamatan Banjar

Camat Banjar Menghadiri Sosialisasi Narkoba dan Pembentukan Tim P4GN Desa Banjar

Admin banjar | 16 Desember 2024 | 457 kali

P4GN adalah singkatan dari pencegahan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika, sebuah upaya yang terus menerus dilakukan oleh berbagai komponen masyarakat dan Pemerintah serta dunia, usaha untuk mengindahkan masyarakat dari resiko penyalahgunaan adiksi narkotika, psikotropika dan zat adiktif lainnya

Tujuan diselenggarakannya sosialisasi P4GN Desa Banjar  ini adalah untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai bahaya penyalahgunaan narkotika, efek samping, serta tindaan preventif yang dapat dilakukan 

Senin, 16 Desember 2024, bertempat di Wantilan Kertha Loccita Desa Banjar, dilaksanakan Sosialisasi, Narkoba dan Pembentukan Tim Terpadu P4GN Tingkat Desa, yang dihadiri, Camat Banjar, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Buleleng, Perbekel, Babin, babinkamtibmas, PKK Desa,  Pecalang, Hansip, Karang Taruna,Kepala Sekolah SMPN 1 Banjar. Sosialisasi di buka oleh Perbekel Desa Banjar, Ida Bagus Dedy Suyasa,

Camat Banjar, mengajak untuk tidak mencoba-coba memakai Narkoba, karna merusak masa depan, camat Banjar mengaprisasi kegiatan ini semoga kedepannya desa Banjar bisa bebas  narkoba, saling menjaga dan  mengingatkan bahaya narkoba, kalau tidak kita sendiri siapa lagi, kecamatan siap untuk memfasilitasi kegiatan kearah positif para kaula muda, baik sarana olah raga maupun kesenian,  imbuhnya

Setelah arahan dilanjutkuan dengan sosialisasi dan dibentuk Tim Terpadu   P4GN desa Banjar

#ASNBERAKHLAK

#BANGGAMELAYANI

#KCBPASTIBISA