Pelestarian
budaya adalah upaya untuk mempertahankan nilai-nilai seni budaya, nilai tradisional dengan mengembangkan perwujudan yang
bersifat dinamis, luwes, dan selektif, serta menyesuaikan dengan situasi dan
kondisi yang selalu berubah dan berkembang. Dan Pelestarian Adat
dan Budaya merupakan perwujudan dari kearifan lokal yang diturunkan dan dilestarikan turun
menurun dan bersifat sosial kemasyarakatan.
Senin,
2 September 2024, bertempat di ruang rapat Kantor Camat Banjar, kegiatan Rapat Koordinasi terkait persiapan Lomba -
Lomba Pelestarian Adat dan Budaya ( lomba Mececimpedan, lomba Baligrafi, lomba
Menbuat Wayang dan lomba Prasi) yang dipimpin Kasi Sosbud, Luh Suci
Tastrining,S.Sos., yang
dihadiri yaitu dari perwakilan
kepala SMAN 1 dan 2 Banjar, perwakilan SDN 2 Tigawasa, dan Perwakilan SDN 4
Gobleg, Rapat
koordinasi
Rapat koordinasi membahas
persiapan dalam mengikuti lomba- lomba berbasis tradisi dan budaya masyarakat
Bali, yang di selenggarakan oleh UPTD Gedong Kirtya Dinas Kebudayaan Kabupaten
Buleleng yang bertema "Penguatan Jati Diri dalam Upaya memperkuat
Identitas Bangsa " dengan Sub Tema
" Lestarilah Budayaku ". dengan jenis lomba : Membuat wayang peserta
SMAN 1 Banjar, lomba Baligrafi dan limba Prasi, peserta SMAN 2 Banjar, Limba
Mececimpedan oeserta SDN 2 Tigawasa dan SDN 4 Gobleg.
#adatdanbudaya
#ASNBERAKHLAK
#KCBpastibisa