(0362) 92503
banjar@bulelengkab.go.id
Kecamatan Banjar

Camat Banjar Bersama Staf Menanam Cabai sebagai Dukukungan Dalam Ketahanan Pangan Nasional

Admin banjar | 10 Januari 2025 | 206 kali

Jumat, 10 Januari 2024, apel pagi dipimpin camat banjar, I made mardika, dalam arahanya melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya sehabis apel dilaksanakan penanaman cabai dan terong di areal halaman kantor camat banjar.

Menanam cabai dapat menunjang ekonomi keluarga karena beberapa hal, di antaranya: Menanam cabai sendiri dapat menghemat pengeluaran bulanan karena tidak perlu membeli cabai. Menanam cabai dapat memenuhi sebagian kebutuhan cabai keluarga, Menambah pemasukan, Cabai dapat dijual kepada tetangga atau e-commerce untuk menambah pemasukan keluarga, Cabai merupakan komoditas sayuran unggulan nasional yang bernilai ekonomi tinggi. Cabai dapat tumbuh di berbagai media, seperti di dalam pot-pot kecil maupun pekarangan rumah, Menanam cabai dapat dilakukan di lahan sempit dengan menggunakan polybag dari bahan-bahan bekas. 

Di komfirmasi ditempat lain Camat Banjar mengajak untuk, Menanam cabai di pekarangan rumah merupakan salah satu cara untuk meningkatkan ketahanan pangan keluarga. Selain itu, menanam cabai juga bisa membantu mengurangi biaya hidup sehari-hari. 

Manfaat menanam cabai untuk ketahanan pangan: Membantu meredam kenaikan harga cabai, Mengurangi ketergantungan pada pembelian cabai, Meningkatkan perekonomian rumah tangga, imbuhnya

Ayo menanam Cabai, untuk menunjang ketahanan pangan dan membantu perekonimian keluarga.


#ASNBERAKHLAK

#BANGGAMELAYANI

#KCBPASTIBISA