Sabtu, tanggal 13 November 2021, 09.40 wita bertempat di ruang
rapat Kantor Camat Banjar, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng telah
berlangsung Pelantikan Majelis Pembimbing Ranting, Pengurus Kwartir Ranting Dan
Lembaga Pemeriksa Keuangan Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Banjar
masa Bhakti 2021 - 2024.
yang dihadiri KT ARIA
SUARDANA.AP.MM ( camat Banjar selaku KA Mabiran Kecamatan
Banjar), Para pengurus kwartir cabang buleleng MADE AGUS
DWI WIRAWAN.SH.MH ( Kapolsek Banjar selaku anggota Mabiran Banjar), Pembina
utama madya (IV/d) Kabupaten Buleleng ( Drs. GEDE
SUYASA.M.Pd) Danramil Banjar diwakili oleh Bhabinsa Desa Banjar (
SERTU PUTU EDY SUARTAWAN) selaku anggota Mabiran Banjar, Kepala Puskesmas
Banjar 1 dan 2 (selaku anggota mabiran Banjar, Pengurus
Kwatir ranting ranting dan lembaga pemeriksa keuangan gerakan Pramuka
banjar, Kegiatan yang dilaksanakan sbb Menyanyikan Lagu Indonesia
Raya, Menyanyikan Lagu Satya Darma Pramuka dan Doa.
Tahapan Pelantikan Majelis Pembimbing Ranting, Pengurus Kwartir
Ranting Dan Lembaga Pemeriksa Keuangan Kwartir Ranting Gerakan Pramuka
Kecamatan Banjar masa Bhakti 2021 - 2024, kita sudah kita laksanakan karena kepengurusan
lama kita belum tau, kita sebagai
unsur pimpinan mari kita sebagai pembingbing sesuai dengan peraturan nomor 12
THN 2010 yaitu kita harus menjiwai diri kita dengan Pancasila, dan kita
gelorakan kembali gerakan Pramuka di kecamatan Banjar yang terpenting kegiatan
pengurusan Pramuka ini bisa terlaksana dengan baik imbuh I Gede Arya SUARDANA.AP.MM
( camat Banjar selaku KA Mabiran Kecamatan Banjar).
Sambutan Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Buleleng. Untuk
Ketua Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Buleleng yang pada intinya, Sebagaimana kita
ketahui bahwa gerakan pramuka sebagai gerakan pendidikan
non formal merupakan bagian tak terpisahkan dari sistem dan berkarya dalam
pendidikan, kepramukaan, membimbing, mendukung dan memfasilitasi
penyelenggaraan pendidikan kepramukaan secara berkelanjutan dan
berkesinambungan, dan membantu ketersediaan tenaga, dana, dan fasilitas yang
diperlukan untuk pendidikan kepramukaan jika melihat komposisi pengurus,
serta kemauan dan kemampuan dari kepengurusan yang baru saja
dilantik, saya yakin dan percaya, jika kita semua mempunyai kepedulian dan
tanggung jawab yang tinggi terhadap gerakan pramuka di kecamatan banjar, serta
diiringi dengan kerja keras, kerja cerdas, dan kerja ikhlas dari segenap
jajaran kepengurusan yang ada. maka saya yakin gerakan pramuka kabupaten
buleleng akan lebih maju, dan mampu berkembang dengan lebih baik.(pas)